Jumat, 27 April 2012

Cara Menambahkan Gadget Visitor (Flag Counter)

Untuk mengetahui berapa jumlah pengunjung dalam blog anda, terutama dari manca negara, anda dapat memakai produk dari Flag Counter. Bagi blogger yang belum tau bagaimana wujud dari Flag Counter itu sendiri, saya punya screenshotnya, cekidot:


Langsung saja pada caranya, cara mendapatkan code Flag Counter antara lain:

       1. Klik link yang ada di samping ini: Link
       2. Isikan data yang ada pada bagian Costomize your counter here
           sesuka anda.
       3. Jika sudah selesai, pilih GET YOUR FLAG COUNTER 
       4. Lalu akan muncul tab baru yang digunakan untuk meregister melalui
           email anda, bisa diklik Skip atau diisi email anda lalu pilih Continue.
       5. Jika sudah melewati tahap tadi, copy code pada kolom Code for
           websites dan copy kan pada blog anda.

Cara memasang widget Flag Counter pada blog anda:
             1. Buka Dasbor - Rancangan / Design - Elemen Laman - Tambah
                 Gadget / Add a Gadget - HTML / JavaScript.
             2. Lalu paste kan code yang sudah anda copy sebelumnya.  
             3. Berilah Judul sesuka anda, misalnya "Visitors" atau "Pengunjung"     
             4. Kemudian klik Simpan dan lihatlah di blog anda.

Sekian dari saya (Admin) mohon maaf jika ada kesalahan dalam pengetikan.
Salam Anak Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar